Senin 13 Nov 2017 15:27 WIB

Pemprov Kaji Penutupan Jalan Jelang Asian Games

Rep: Sri Handayani/ Red: Indira Rezkisari
Pekerja beraktivitas disekitar proyek renovasi Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) di Senayan, Jakarta, Selasa (3/10).
Foto: Republika/Prayogi
Pekerja beraktivitas disekitar proyek renovasi Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) di Senayan, Jakarta, Selasa (3/10).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan salah satu masalah yang dibahas ketika meninjau beberapa lokasi Asian Games adalah masalah manajemen lalu lintas (traffic management). Ia menyatakan, sejumlah jalan di dekat lokasi itu akan ditutup.

"Ada sejumlah jalan di dekat venue GBK yang akan ditutup, (padahal) ini diperlukan oleh masyarakat," kata Sandiaga di Gedung Balai Kota DKI Jakarta, Senin (13/11).

Menurut Sandiaga, Pemprov DKI harus bekerja keras. Sebab, Asian Games akan diselenggarakan kurang dari setahun mendatang. Acara ini akan menjadi pertaruhan nama baik Indonesia di mata dunia.

Ia menambahkan, ada sejumlah kajian yang saat ini sedang dibuat oleh Pemprov DKI terkait rencana penutupan jalan saat Asian Games. Misalnya, bagaimana masyarakat dapat tetap melintasi daerah GBK selama rangkaian acara berlangsung.

"Bagaimana caranya masyarakat bisa lebih bersabar. Bersabar dalam menghadapi rekayasa lalu lintas. Salah satunya adalah (pengaturan) motor yang kajiannya masih dilakukan sekarang," kata Sandiaga.

Ia menambahkan, Pemprov DKI juga sedang melakukan kajian untuk pengaturan lalu lintas di Jalan MH Thamrin, terutama dari MRT. Selain melihat kondisi pedestrian, akan disiapkan jalan setapak (walkway), dan trotoar.

"Kita harap desainnya kelar segera dan bisa dipresentasikan kepada kami. Desember harus sudah mulai konstruksi," kata dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement