Jumat 27 Oct 2017 05:06 WIB

Alila Hotel Kebanjiran Tamu Undangan Kahiyang-Bobby

Rep: Andrian Saputra/ Red: Andi Nur Aminah
Alila Hotel Solo
Foto: Youtube
Alila Hotel Solo

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Alila Hotel Solo kebanjiran tamu pernikahan putri Presiden Joko Widodo. Sejak pekan lalu, seluruh kamar hotel sudah habis di pesan tamu undangan pernikahan Kahiyang Ayu dengan Bobby Afifi Nasution.

"Jelang pernikahan Kahiyang, untuk periode 7 sampai 9 Oktober Alila sudah penuh, sejak pertama diumumkan tanggal pernikahan dirilis kami sudah terima banyak reservasi kamar," tutur Marketing Comunication Manager Alila Hotel Solo, Tiwik Widowati, Kamis (26/10).

Sebagai satu-satunya hotel berbintang lima dengan standar pelayanan internasional, dia mengatakan, Alilla Hotel pun menjadi pilihan bagi sejumlah tamu undangan VIP dan VVIP yang akan hadir pada pesta pernikahan Kahiyang dan Bobby. Tak hanya pejabat tinggi dalam negeri, sejumlah tamu undangan yang telah reservasi kamar merupakan pejabat tinggi dari negara sahabat.

"Kami tak bisa sampaikan detail VIP tamu, yang pasti pejabat negara dan undangan duta besar menginap di tempat kami (Alila)," tuturnya.

 

Tiwik mengatakan terdapat 225 kamar di Hotel Alila. Di antaranya tipe duluxe room sebanyak 196 unit, executive room 50 unit, executive suite empat  unit, Alila Suite empat unit dan presidential suite satu unit. Dia mengatakan masing-masing jenis kamar mengalami kenaikan harga rata-rata 50 persen. Misalnya saja untuk kamar duluxe yang pada hari biasa Rp 950 per malam, jelang pernikahan Kahiyang harganya naik Rp 1,5 juta. "Rata-rata naik 50 persen menyesuaikan situasi karena kita ada beberapa tarif juga," kata dia.

Sementara itu, Tiwik mengatakan, manajemen hotel memastikan kenyamanan tamu undangan pernikahan Kahyang dan Bobby. Bukan saja dari menu makanan, SPA, namun manajemen hotel pun memastikan keamanan bagi pengunjung hotel. "Di Solo saat ini hanya kami yang menggunakan metal detector, screening, kemanan sudah jadi standar untuk kami," tuturnya.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement