Ahad 22 Oct 2017 23:53 WIB

Hari Sumpah Pemuda, Ribuan Pemuda Sukabumi Lomba Lintas Alam

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Karta Raharja Ucu
Pemuda (ilustrasi)
Foto: ANTARA FOTO
Pemuda (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Beragam cara dilakukan untuk menyambut Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober mendatang. Salah satunya dengan mengikuti lomba lintas alam yang digelar di Kota Sukabumi, Ahad (22/10).

Kegiatan lintas alam yang diberi nama Gladi Juang Keadilan (GJK) ini cukup menyedot perhatian remaja dan pemuda di Sukabumi. Pasalnya, jumlah peserta yang mendaftar mencapai hingga seribu orang.
 
"Jumlah peserta yang mengikuti lomba lintas alam mencapai 200 regu (satu regu terdiri lima orang) atau seribu orang," ujar Ketua Panitia Penyelenggara Ujang Zaelani kepada wartawan. Acara ini lanjut dia digagas oleh Bidang Kepanduan dan Olahraga DPD PKS Kota Sukabumi.
 
Menurut Ujang, jumlah peserta ini meningkat 100 persen dibandingkan 2016 lalu. Pada tahun lalu terang dia jumlah regu yang ikut serta hanya sebanyak 100 regu atau 500 orang peserta. 
 
Naiknya animo warga ini kata Ujang dikarenakan adanya kategori umum yang bisa diikuti warga. Sebelumnya lanjut dia pelaksanaan lomba lintas alam hanya diikuti kalangan pelajar SMP dan SMA.
 
Kini ungkap Ujang, kategori lomba menjadi tiga yakni tingkat SMP, SMA, dan umum. Dari tiga kategori ini lanjut dia yang paling banyak mendaftar adalah kategori umum.
 
Rute lomba lintas alam ujar Ujang melewati sejumlah medan perbukitan yang indah. Misalnya kawasan Rawa Uncal, Ciurug, dan Pasir Bedil.
 
Wakil Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi yang hadir dalam kegiatan ini mengatakan, acara lomba lintas alam merupakan kegiatan yang positif. "Intinya kegiatan ini ingin mengumpulkan para pemuda mulai dari SMP hingga mahasiswa untuk diarahkan kepada kegiatan positif," imbuh dia.
 
Di mana, kata Fahmi, para peserta akan berjalan melintasi kawasan yang enak untuk dilihat. Selain itu sambung dia para pelajar dapat berolahraga yang bermanfaat untuk kesehatan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement