Ahad 15 Oct 2017 08:16 WIB

Warga Tumpah Ruah di Karnaval Tasikmalaya October Festival

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Hazliansyah
Karnaval Budaya Tasikmalaya October Festival (TOF) 2017
Foto: dok: Kemenpar
Karnaval Budaya Tasikmalaya October Festival (TOF) 2017

REPUBLIKA.CO.ID, TASIKMALAYA -- Ribuan warga tumpah ruah di sepanjang jalan Otto Iskandar Dinata hingga Sutisna Senjaya. Mereka hendak menyaksikan perhelatan karnaval dalam Tasikmalaya Oktober Festival (TOF) Ahad (15/10).

Berdasarkan pantauan Republika, warga sudah mulai memenuhi areal karnaval sejak pukul 07.00 WIB. Tak kenal usia, dari mulai tua, dewasa, remaja hingga anak-anak antusias menanti karnaval.

Salah seorang warga, Ningtyas mengatakan sengaja datang pagi ini supaya mendapat lokasi bagus menyaksikan karnaval. Sebab pada karnaval TOF tahun lalu, ia tak berhasil menyaksikan karnaval TOF dengan seksama.

"Waktu tahun lalu datang kesiangan jadi sudah penuh, saya tidak terllau bagus tempat melihat karnavalnya, kalau sekarang datang lebih cepat biar bisa lihat karnaval dari dekat," katanya.

Sayangnya rasa antusias warga tak sepadan dengan ketepatan waktu penyelenggaraan karnaval. Dijadwalkan rangkaian karnaval dimulai pukul 07.00 WIB, namun baru dimulai pukul 08.05 WIB. Para tamu VIP hadir terlambat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement