Kamis 03 Aug 2017 16:55 WIB

Bio Farma Vaksin 2.200 Petugas Gorong-Gorong di Kota Bandung

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Agus Yulianto
Petugas Bio Farma memperlihatkan vaksin Hepatitis B.
Foto: Antara/Agus Bebeng
Petugas Bio Farma memperlihatkan vaksin Hepatitis B.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- PT Bio Farma memberikan vaksin Hepatitis B pada 2.200 petugas gorong-gorong dan kebersihan se-Kota Bandung secara gratis di Gedung Serba Guna Bio Farma, Kamis (3/7). Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka HUT Bio Farma ke-127 dihadiri oleh Wali Kota Bandung Ridwan Kamil dan Plt Direktur Utama Bio Farma Juliman.

Menurut Plt Direktur Utama Bio Farma, Juliman, kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Terutama, para petugas gorong-gorong dan kebersihan yang telah berkontribusi dalam menjaga dan membersihkan lingkungan Kota Bandung. Para petugas ini, merupakan petugas sukarela yang bertanggung jawab membantu Pemerintah Kota Bandung dalam menjaga kebersihan lingkungan di 30 kecamatan se-Kota Bandung.

Sementara menurut Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil, sebagai wali kota Bandung, Ia turut mendukung Gebyar Vaksinasi Hepatitis B bagi petugas gorong-gorong dan kebersihan. Karena, petugas ini termasuk dalam kelompok rentan yang rawan terpapar penyakit Hepatitis B.

Pemberian vaksin Hepatitis B, kata dia, dimaksudkan untuk menimbulkan kekebalan spesifik (antibodi) sehingga dapat menangkal infeksi yang disebabkan oleh virus Hepatitis B, yang menyerang organ hati. Vaksinasi juga, dimaksudkan untuk mencegah berbagai akibat yang dapat ditimbulkan infeksi Hepatitis B, seperti sirosis dan kanker hati. Timbulnya antibodi ini juga, diharapkan mampu memutus rantai penularan virus Hepatitis B di masyarakat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement