REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon wakil gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menggelar pertemuan tertutup dengan mantan panglima TNI Jenderal (Purn) Moeldoko di kediaman Moeldoko di Jalan Lembang, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (28/2).
"Ini pertemuan keempat dengan pak Moeldoko yang sudah saya lakukan," kata Sandiaga.
Sebelum pencalonan Sandiaga dan Moeldoko telah melakukan sejumlah pertemuan. Nama Moeldoko sebelumnya sempat disebut sebagai kandidat calon gubernur DKI Jakarta saat itu.
"Pak Moeldoko mengucapkan selamat lolos putaran kedua, dan tidak pernah menyangka, di luar dugaan," kata Sandiaga.
Dalam kesempatan tersebut, Moeldoko menyampaikan isu yang disampaikan pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Salahuddin Uno (Anies-Sandi) merupakan isu penting, yaitu tentang lapangan pekerjaan dan pendidikan, dibandingkan isu primordial, kata Sandiaga.
"Sebagai sahabat pak Moeldoko mendoakan untuk bisa sukses ke depan. Jakarta itu harus memiliki keseimbangan dan diharapkan menjadi arahan bagi seluruh rakyat," kata Sandiaga.
Pada putaran kedua Pilkada DKI Jakarta pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Salahuddin Uno lolos ke putaran kedua bersama pasangan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat.