Selasa 28 Feb 2017 13:58 WIB

PKK Dilibatkan dalam Gerakan Tanam (Gertam) Cabai di Kalimantan Barat

Penandatanganan kerja sama Gerakan Tanam (Gertam) Cabai di Kalimantan Barat
Foto: Kementan
Penandatanganan kerja sama Gerakan Tanam (Gertam) Cabai di Kalimantan Barat

REPUBLIKA.CO.ID, -- Kementerian Pertanian mendorong keterlibatan masyarakat khususnya kaum ibu dalam memenuhi kebutuhan dasar rumah tangga. Salah satunya dengan mewujudkan gerakan tanam (Gertam) Cabai.

Setelah pencanangan gerakan tanam cabai di Lapangan Kostrad Cilodong, Depok pada November tahun kemarin, Kementan juga menggulirkan kampanye serupa di Kalimantan Barat.

Pencanangan Gertam Cabai Provinsi Kalimantan Barat dilaksanakan pada Senin, 27 Februari 2017 di Sektreriat PKK Provinsi Kalimantan Barat.

Pada kesempatan itu dilakukan penandatangan kerja sama antara Ir. H.Hazairin, MS dari Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Kalimantan Barat, drh.H. Abdul Manaf Mustafa dari Dinas Pangan, Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Kalimantan Barat, dan Ir.Jiyanto, MM dari Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Balitbangtan Kalimantan Barat dengan Frederika Cornelis, S.Pd dari Tim Penggerak Pemberdayaan Dan Kesejahteraan Keluarga Provinsi Kalimantan Barat.

Selain itu dilakukan penyerahan simbolis bibit cabai sebanyak 200 buah kepada Tim Penggerak PKK Kabupaten/Kota se-Kalimantan Barat.

Pencanangan ini turut dihadiri Pengurus PKK Provinsi Kalimantan Barat, Pengurus PKK 14 Kabupaten/Kota, IWAPI Kalimantan Barat, Persatuan Istri TNI AD, Bhayangkari dan Kepala Bidang Hortikultura Dinas Pertanian 14 kabupaten/kota.

Dalam pemenuhan bibit cabai, Kementerian Pertanian menugaskan Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian (BPTP). Untuk tahun 2017 BPTP Kalimantan Barat diberi target penyediaan bibit cabai lingkup BBP2TP tahun 2017 sebesar 150 ribu.

Lokasi pembibitan cabai tersebar pada empat lokasi yakni; (1) Visitor Plot BPTP Balingbangtan Kalimantan Barat sebanyak 80.000 bibit, (2) Kebun Percobaan Sungai Kakap sebanyak 20.000 bibit, (3) Kebun Percobaan Simpang Monterado sebanyak 40.000 bibit, (4) Kebun Percobaan Selakau sebanyak 10.000 bibit.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement