Ahad 26 Feb 2017 23:21 WIB

Banjir dan Longsor Landa Dieng

 Kondisi tanah longsor di kawasan dataran tinggi Dieng / Ilustrasi
Kondisi tanah longsor di kawasan dataran tinggi Dieng / Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, Banjir dan longsor melanda kawasan dataran tinggi Dieng, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah, usai terjadi hujan deras, Ahad (26/2). Camat Kejajar, Iwan Widiyanto mengatakan banjir dan longsor yang menimpa kawasan Dieng, disebabkan hujan yang turun dalam intensitas tinggi selama sekitar dua jam.

"Hujan deras mulai sekitar pukul 13.00 hingga pukul 15.00 membuat setidaknya tiga titik di lereng Gunung Prau, wilayah Desa Parikesit longsor dan aliran sungai juga meluap," katanya.

Ia menuturkan meluapnya aliran Sungai Kalijaran di Desa Parikesit menghanyutkan 25 batang paralon saluran air dan sekitar lima ton bibit kentang milik para petani juga hanyut.

"Derasnya aliran air luapan Sungai Kalijaran tersebut, bahkan mampu menghanyutkan sebuah mesin diesel sehingga nilai kerugian yang dialami warga cukup besar," katanya.

Ia mengatakan di Sibedru perbatasan Patakbanteng dengan Parikesit, juga terjadi banjir akibat meluapnya Sungai Serayu.

"Banjir akibat luapan Sungai Serayu sempat memacetkan jalan utama menuju Dieng," katanya.

Ia mengatakan beruntung warga setempat bersama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Wonosobo cepat membersihkan badan jalan dari lumpur sungai yang terbawa air.

"Kalkulasi kerugian materiil masih kami hitung, karena selain barang-barang milik warga yang hanyut, sejumlah pohon juga tumbang," katanya.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement