Jumat 10 Feb 2017 20:36 WIB

Ketua KPUD DKI: Debat Kandidat Ketiga Pencerahan Warga DKI

Rep: Dian Fath Risalah / Red: Winda Destiana Putri
Tiga pasangan cagub DKI, Agus Harimurti-Sylviana Murni, Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat, dan Anis Baswedan-Sandiaga Uno saat mengikuti debat cagub-cawagub DKI Jakarta ke-2 di Jakarta, Jumat (27/1) malam.
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Tiga pasangan cagub DKI, Agus Harimurti-Sylviana Murni, Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat, dan Anis Baswedan-Sandiaga Uno saat mengikuti debat cagub-cawagub DKI Jakarta ke-2 di Jakarta, Jumat (27/1) malam.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) DKI Sumarno berharap jalannya debat kandidat pamungkas dapat memberikan pencerahan bagi warga Jakarta. Sumarno juga meminta seluruh peserta Pilkada DKI menjaga kondusitifitas jelang hari pencoblosan pada Rabu (15/2).

"Oleh karena itu, kami berharap dalam debat kali ini para calon pemilih mendapat gambaran yang komprehensif setelah debat pertama dan kedua serta proses kampanye lainnya," kata Sumarno saat memberikan sambutan di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan, Jumat (10/2).

Dengan tegas, Sumarno mengatakan bahwa penyelenggara pilkada tak bisa dibeli dan diajak berbuat curang untuk menggelembungkan suara. "Petugas kami bukan tukang balon yang bisa menggelembungkan suara. Oleh karena itu mari sama-sama ciptakan Pilkada DKI yang berkualitas."

"Kami mohon jangan menggoda petugas kami. Untuk para pasangan calon yang menang ataupun yang kalah marilah kita terima hasilnya," tambahnya.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement