REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Sandiaga Uno, akan membuat pasar terapung di kawasan Kepulauan Seribu. Ia mengatakan pasar terapung itu akan menggunakan perahu untuk menjual dagangannya dan mendekati ke nelayan.
"Pasarnya itu bukan seperti pasar yang di Jakarta, tapi pasar yang menjangkau warga dengan terapung dan bisa bergerak mengikuti arah nelayan membutuhkan pasokan. Ini kan bisa sebagai daerah pariwisata, pasar-pasarnya bisa mobile menggunakan boat-boat, bisa mobilitas tinggi," kata Sandiaga, Sabtu (21/1).
Menurutnya, kebutuhan bahan pokok warga Kepulauan Seribu hampir 90 persen dari Jakarta. Oleh karena itu, ia beranggapan program 'One Kecamatan, One Center for Enterprenuership (OK OCE)' bisa membantu meningkatkan sektor usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).
"Salah satu program kita adalah OK OCE memastikan ada juga kemampuan agar mereka bisa mandiri dari segi kebutuhannya," kata Sandiaga.
Rencananya akan mengembangkan agribisnis yang berbasis kepulauan. Hal ini harus dimulai supaya warga Kepulauan Seribu juga bisa tanam cabai dengan teknologi terbaru lalu bawang merah. ''Sehingga mereka bisa mandiri dan jadikan Kepulauan Seribu sebagai kawasan yang mandiri,'' katanya.