Senin 02 Jan 2017 20:20 WIB

Kapolda Metro Jaya Ikut Tahlilan Korban Perampokan Pulomas

Rep: Singgih Wiryono/ Red: Bayu Hermawan
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Mochamad Iriawan
Foto: Republika/Prayogi
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Mochamad Iriawan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rombongan Polda Metro Jaya ikut menghadiri tahlilan 7 hari korban kasus perampokan di Pulomas, Jakarta Timur. Dari pantuan Republika.co.id, Kapolda Metro Jaya Irjen M. Iriawan berserta Wakapolda Metro Jaya Brigjen Suntana dan Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono hadir di rumah almarhum Dodi Triono.

"Kebetulan diundang, jadi kita sama-sama mendoalan almarhum, semoga amal diterima di sisi Allah Subhanahu wata'ala, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan lahir batin," ujarnya Kapolda Metro Jaya, Irjen M Iriawan, Senin (2/1).

Iriawan yang saat itu datang dengan mengenakan pakaian koko berwarna putih dengan songkok beludru hitam menjelaskan, kehadiran jajaran Kepolisian untuk turut ikut merasakan kesedihan keluarga almarhum. "Karena hanya tinggal satu orang, saudari Zanette ya," ucapnya.

Ia menjelaskan kondisi terakhir Zanette sudah kembali pulih, namun untuk menghindari traumatis terhadap peristiwa naas tersebut, Zanette tidak diizinkan untuk ikut dalam acara tahlilan. "Dalam penyembuhan sudah kembali pulih, ibunya tidak mau Zanette melihat rumah ini karena takut akan terjadi trauma ketika melihat rumah ini," jelasnya.

Untuk saat ini, kata dia, Zanette sudah tidak akan diperiksa kembali terkait kasus perampokan tersebut. Iriawan mengatakan, kasus tersebut sudah dalam tahap melengkapi berkas-berkas.

"Pembantunya kami tinggal kita BAP saja, itu juga sudah kita lakukan. Tinggal melengkapi berkas saja," katanya.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement