Selasa 13 Dec 2016 19:25 WIB

Gempa 5 SR Guncang Kota Sukabumi

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Nidia Zuraya
Gempa bumi (ilustrasi)
Gempa bumi (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI — Wilayah Kota Sukabumi digunncang getaran gempa pada Selasa (13/12) petang. Namun, sebagian warga tidak merasakan getaran gempat tersebut.

Data dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebutkan, gempa tersebut mempunyai kekuatan 5 SR dan terjadi pukul 18.28 WIB. Lokasi gempa berada pada koordinat 7.43 LS dan 106.51 BT, 72 kilometer Barat daya Kota Sukabumi dengan kedalaman 89 kilometer.

"Saya tak merasakan getaran gempa,’’ ujar Kurnia (31 tahun) warga Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi. Ia memperoleh informasi dari media sosial yang menyebutkan adanya getaran gempa yang berpusat di Kota Sukabumi.

Hal senada disampaikan warga lainnya Khaerul (26). ‘’ Guncangan gempa tidak terasa karena mungkin kecil kekuatannya,’’ kata dia. Sehingga pada saat gempa terjadi warga masih beraktivitas seperti biasa.Kepala Seksi Pencegahan dan

Kesiapsiagaan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sukabumi Zulkarnain Barhami menerangkan, informasi adanya gempa berasal dari Early Warning System (EWS) gempa. Namun hingga sekarang lanjut dia belum ada laporan kerusakan akibat gempa.

"Saat ini petugas masih memantau dampak gempa di lapangan,’’ ungkap Zulkarnain. Harapannya, ketika ada laporan gempa maka bisa ditangani dengan cepat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement