REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menyempatkan berkunjung ke Istana Wakil Presiden usai serah terima jabatan di Kementerian Dalam Negeri. Ahok mengaku pertemuan dengan Wapres Jusuf Kalla (JK) bukanlah pertemuan khusus.
"Biasalah, sampaikan mau cuti," ujarnya di Balai Kota, Rabu (26/10).
Ahok mengatakan dalam pertemuan tersebut, JK menitipkan pesan kepada dirinya jelang masa kampanye Pilkada DKI Jakarta 2017. "Pesannya sama lagi, jangan banyak ngomong. Maksudnya jangan banyak omong, lu pancing-pancing jangan banyak omong gitu lho ya," katanya.
Sebelumnya, Ahok juga pernah bertandang ke Istana Presiden untuk bertemu dengan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi). Seperti diketahui, Ahok dan Djarot akan cuti selama empat bulan dari jabatan Gubernur dan Wagub DKI Jakarta untuk mengikuti kampanye Pilkada.
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo kemudian melantik Dirjen Otonomi Daerah (Otda) Kementerian Dalam Negeri Soni Sumarsono sebagai pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta.