Jumat 13 May 2016 15:08 WIB

Kejahatan kepada Anak Harus Diantisipasi dari Hulu Hingga Hilir

Menteri Sosial RI Khofifah Indar Parawansa.
Foto: Dede Lukman Hakim
Menteri Sosial RI Khofifah Indar Parawansa.

REPUBLIKA.CO.ID, TARAKAN -- Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa mengatakan, kekerasan dan kejahatan kepada anak yang kerap terjadi, menjadi keprihatinan seluruh pihak. Karena itu, guna mengantisipasi kekerasan dan kejahatan terhadap anak, perlu dilakukan langkah-langkah di hilir dan hulu.

"Di hilir akan dilakukan pemberatan hukuman bagi pelaku kejahatan dan kekerasan terhadap anak. Di hulu juga akan dilakukan dengan penguatan layanan dan pengaduan kepada masyarakat," kata Mensos usai meresmikan Taman Anak Kampung Satoe di Kota Tarakan, Kaltara, yang akan memberikan pengasuhan dan pendidikan bagi anak-anak buruh tambak di sekitarnya, Jumat (13/5).

Ia berkata, dalam rapat terbatas dua hari lalu, Presiden Joko Widodo sudah berpesan agar Kementerian Sosial menyiapkan layanan perlindungan anak yang bisa diakses masyarakat. "Taman Anak Sejahtera ini salah satu contohnya," kata Mensos.

Mensos mengatakan pengasuhan dan pendidikan anak sangat berkaitan dengan lingkungannya. Bila anak di rumah kerap melihat orang tua bertengkar, ayah memukul ibu atau saudaranya, itu akan menjadi ingatan yang tidak bagus bagi anak.

Menurut Mensos, anak yang kerap ikut orang tuanya bekerja, sangat rentan mendengar dan melihat hal-hal yang belum layak bagi usia mereka. Karena itu, dia menyambut baik pendirian Taman Anak Sejahtera Kampung Satoe.

"Atas nama Kementerian Sosial, saya mengucapkan terima kasih kepada pengurus Taman Anak Sejahtera Kampung Satoe. Semoga bisa direplikasi di tempat lain sehingga layanan perlindungan anak yang dekat dengan masyarakat semakin banyak," ucapnya.

Ketua Yayasan Taman Anak Sejahtera Kampung Satoe Rina Kurnia Handayani mengatakan pihaknya memberikan layanan pengasuhan dan pendidikan bagi anak-anak buruh tambak berusia 0 hingga 5 tahun. "Kondisi saat ini adalah banyak anak-anak balita yang ikut dibawa orang tuanya saat bekerja. Prostitusi juga sudah mulai muncul di Tarakan, sehingga layanan perlindungan anak sangat diperlukan," ujarnya.

Rina mengatakan selain memberikan layanan pengasuhan dan pendidikan, Taman Anak Sejahtera Kampung Satoe juga memberikan layanan kesehatan, apotek dan psikolog.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement