Kamis 21 Apr 2016 16:27 WIB

"Melalui Tulisan, Kartini Melawan Kesewenangan Kebijakan"

Rep: Amri Amrullah/ Red: Winda Destiana Putri
Kartini
Foto: Ist
Kartini

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Ketua DPR RI Ledia Hanifa menungkapkan peran besar Kartini dalam melawan kesewenangan kebijakan pada zamannya.

Salah satu cara Kartini melawan pada saat it adalah melalui tulisan, yaitu surat-surat yang dikirimkan kepada para sahabatnya di Eropa.

"Ada dua cara dalam melakukan Perubahan Sosial, yaitu melalui Kebijakan Publik dan Pembangunan Masyarakat. Kartini menulis untuk mengubah kebijakan. Karena hanya dengan itulah, ia bisa melawan," jelas Ledia dalam Diskusi Publik 'Inspirasi Kartini dan Kepeloporan Perempuan' yang diselenggarakan oleh Fraksi PKS DPR RI, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (20/4).

Selain berjuang lewat tulisan (pendidikan), menurut Ledia, adalah Kartini juga dikenal sebagai pendiri sekolah perempuan, pemberdaya ekonomi perempuan (ekonomi), dan hingga pemberdaya pengrajin ukir Jepara.

"Oleh karena, Kartini ingin membangun kematangan pematangan bagi perempuan yang akan membangun peradaban. Perempuan mandiri bukan untuk lepas dari keluarga, tapi lepas dari ketergantungan penjajah," tegas Legislator PKS sejak tahun 2009 ini.

Dari kiprahnya itu, Ledia berharap inspirasi Kartini tidak hanya dipahami sebagai bagian perjuangan perempuan. Tapi juga memperjuangkan hal-hal yang mendasar yang sepatutnya dimiliki Bangsa Indonesia sebagai bangsa yang Merdeka.

Dalam diskusi terkait kiprah Kartni tersebut, selain Ledia, turut hadir pula Sejarawan KH Jazir ASP, Kepala Bidang Perempuan dan Ketahanan DPP PKS Wirianingsih, Asdep Pemberdayaan Masyarakat Kemen-PPPA Muhammad Ikhsan dan keynote speech dari Tifatul Sembiring selaku Wakil Ketua Fraksi PKS DPR RI.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement