Kamis 14 Apr 2016 05:31 WIB

Ujicoba SSA, Putaran Tugu Kujang Kembali Dibuka

Rep: c32/ Red: Hazliansyah
Walikota Bogor Bima Arya menunjukan selebaran yang berisi sosialisai jalur Sistem Satu Arah (SSA) dalam acara
Foto: Antara/Yulius Satria Wijaya
Walikota Bogor Bima Arya menunjukan selebaran yang berisi sosialisai jalur Sistem Satu Arah (SSA) dalam acara "Bogorku Bersih" di Taman Ekspresi, Sempur, Kota Bogor, Jawa Barat, (21/3).

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor melakukan uji coba Sistem satu Arah (SSA) di seputaran Kebun Raya Bogor (KRB) sejak awal April 2016. Dalam uji coba, Pemkot Bogor terus melakukan evaluasi dan beberapa perubahan.

 

Salah satunya, untuk mengurangi beban volume kendaraan yang melintas di jalan seputar KRB, khususnya di Jalan Otista jelang jembatan, Dinas Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (DLLAJ) Kota Bogor membuka kembali putaran jalan di Tugu Kujang.

 

“Bagi kendaraan yang datang dari arah Terminal Baranang Siang, kini dapat berbalik arah,” kata Kepala Seksi Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas DLLAJ Dodi Wahyudin, Rabu (13/4).

Dodi menjelaskan, dibukanya kembali putaran jalan tersebut juga sekaligus untuk mengurai antrean kendaraan dan memperlancar arus lalu lintas di jalur SSA seputar KRB.

“Ini masih dalam tahap uji coba, dan dibukanya putaran di sini sebagai upaya kita untuk mengurangi beban kendaraan yang melintas di jalan seputar KRB,” tutur Dodi.

 

Meskipun begitu, pihaknya masih akan terus melakukan monitoring dan melihat hasil evaluasi dari dibukanya kembali putaran arah di Tugu Kujang itu. Dia akan melihat melihat hasil dari dibukanya putaran tersbeut.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement