Rabu 30 Mar 2016 16:41 WIB

Irigasi Indramayu Belum Siap Dialiri Air Waduk Jatigede

Waduk Jatigede
Foto: indoforum.org
Waduk Jatigede

REPUBLIKA.CO.ID,INDRAMATU -- Irigasi di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, masih banyak yang belum siap dialiri air baku dari waduk Jatigede karena kondisinya rusak.

"Masih banyak irigasi yang belum siap menerima aliran Jatigede, karena memang sudah rusak," kata Bupati Indramayu Anna Sophana di Idramayu, Rabu.

Menurutnya petani Indramayu sangat membutuhkan infrastruktur irigasi tersebut, karena waduk Jatigede akan segera di operasikan.

Untuk itu, pihaknya sangat berharap kepada Pemerintah pusat, agar bisa membantu medanai infrastruktur tersebut.

Ia menuturkan saat ini bantuan Pemerintah Pusat sangatlah minim yang semula itu mencapai Rp56 miliar pada tahun 2015 sekarang hanya Rp8 miliar saja.

"Dana alokasi berkurang dari semula Rp65 miliar dalam anggaran tahun 2015 sekarang tahun 2016 hanya Rp8 miliar," ujarya saat memberikan sambutan kunjungan Menteri Pertanian.

Dengan berkurangnya dana tersebut, ia menuturkan akan sangat berpengaruh pada layanan kepada masyarakat petani khususnya di infrastrukur seperti pembuatan embung dan juga irigrasi.

Sementara itu Menteri Pertanian RI Amran Sulaiman mengatakan pemerintah akan membantu untuk irigasi tersir, agar para petani bisa lebih banyak lagi masa tanamnya.

"Kami memberikan batuan untuk irigrasi tersier, supaya petani bisa merasakan panen lebih banyak lagi," katanya.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement