Sabtu 12 Mar 2016 14:50 WIB

Penyerang Watford Yakin Bisa Atasi Gempuran Arsenal

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Ilham
Troy Deeney
Foto: www.standard.co.uk
Troy Deeney

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Penyerang Watford, Troy Deeney yakin, timnya bisa mengatasi Arsenal di Perempat Final Piala FA. Pemain 27 tahun itu mengatakan, kemenangan atas klub di London Utara itu akan menentukan nasib klub itu untuk mengimbangi dominasi klub-klub papan atas di Liga Inggris.

"Saya cukup yakin untuk kita bisa menuju ke semi final," kata Deenya, seperti dilansir the Telegraph, Sabtu (12/3). (Wenger: Waford Bisa Sangat Berbahaya).

Jika keyakinan Deeney itu terwujud, Watford akan memegang tiket untuk menuju semi final Pial FA di Wembley Stadion, Inggris. "Wmbley bukan hanya harapanku. Tapi bagi semua pemain dan semua kami dan staf kepelatihan," kata dia.

Arsenal bakal menjamu Watford di Emirates Stadium pada Ahad (13/3). The Guardian mengatakan, laga tersebut akan menguntungkan bagi Watford. Sebab, diyakini Pelatih Arsenal, Arsene Wenger tak bakal menurunkan skuat intinya.

 

Wenger seperti 'dipaksa' untuk menyimpan sejumlah pemain kuncinya karena harus menghadapi Barcelona FC di leg kedua putaran 16 besar Liga Champion awal pekan ini.

Watford, dikatakan akan bermain tanpa beban dan tentunya dengan tim inti yang lengkap. Namun, laga di markas the Gunners, tentunya juga lebih menguntungkan tuan rumah. Apalagi, sepertinya menjadi keharusan bagi tim Meriam London untuk mengambil kemenangan kontra Watford kali ini untuk menuju semi final untuk selanjutnya menuju final agar menjuarai Piala FA.

Menurut statistik, Arsenal kontra Watford memang terlihat tak seimbang. Laga kedua tim kali ini menjadi pertemuan keenam kalinya sejak 2000. Menurut catatan lima pertemuan terakhir, Arsenal mutlak dengan kemenangan seratus persen tanpa pernah kalah saat berlaga dengan Watford.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement