Jumat 18 Dec 2015 07:31 WIB

Operasi Lilin Libatkan 80 Ribu Polisi

Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebanyak 80 ribu polisi dari berbagai Polda akan dikerahkan dalam Operasi Lilin 2015. Operasi lilin digelar untuk menjaga keamanan perayaan Natal 25 Desember 2015 dan Tahun Baru 2016 di seluruh Indonesia.

Kapolri Jenderal Badrodin Haiti, di Mabes Polri, Jakarta, Kamis mengatakan, TNI juga mengerahkan sekitar 70 ribu personel untuk mendukung operasi itu. Dalam Operasin Lilin 2015, ada 12 polda yang menjadi prioritas pengamanan.

Beberapa polda yang masuk prioritas utama tersebut diantaranya Polda Metro Jaya, Polda Sumut, Polda Jabar, Polda Jateng, Polda DIY, Polda Jatim dan Polda Bali.

Sementara polda-polda lainnya menjadi prioritas pengamanan kedua. "Di luar 12 polda prioritas satu, menjadi prioritas kedua. Tapi tetap seluruhnya diamankan," ujarnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement