Kamis 17 Dec 2015 12:40 WIB

Wagub Perintahkan Razia Metromini Secara Intensif

Djarot Saiful Hidayat
Foto: ANTARA FOTO/Fanny Kusumawardhani
Djarot Saiful Hidayat

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat memberikan instruksi agar penangkapan Metromini tidak laik jalan di seluruh wilayah ibu kota dilakukan secara intensif.

"Lebih sering, harus intensif. Seluruh razia itu harus dilakukan terus bersama-sama dengan pihak kepolisian," kata Djarot di Balai Kota, Jakarta Pusat, Kamis (17/12).

Baca juga: Polri-Kejagung Kerja Sama Dalami Kasus Setya Novanto

Menurut dia, apablia dalam razia tersebut ditemukan Metromini yang tidak laik beroperasi, maka harus segera ditangkap dan ditahan busnya. Sehingga tidak lagi membahayakan bagi para penumpang.

"Langsung saja ditangkap, dikandangkan saja busnya. Kalau perlu, langsung cabut izin usahanya supaya tidak beroperasi lagi," ujar Djarot.

Sementara itu, dia menuturkan sampai dengan saat ini, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta masih mengalami kesulitan untuk mengajak pihak Metromini bergabung dalam satu manajemen PT Transportasi Jakarta (Transjakarta). 

"Karena masih ada dua sistem kepengurusan Metromini, rencana penggabungan itu belum dapat direalisasikan sampai sekarang. Padahal, Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI bersama PT Transjakarta sudah mengajak Metromini untuk bergabung," kata Djarot.

 

sumber : Antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement