REPUBLIKA.CO.ID, SERANG -- Gubernur Banten, Rano Karno mengaku bangga karena Pilkada Tangerang Selatan, menjadi salah satu daerah yang dijadikan pilot project pilkada serentak. Sekitar 70 orang peneliti dari 35 negara datang ke Indonesia untuk meneliti dan memantau pelaksanaan Pilkada serentak di Indonesia.
"Mereka ingin melihat pelaksanaan demokrasi di Indonesia dan salah satunya di Tangsel, maka dari itu saya mendampingi mereka. Yang pasti kita bangga," kata Rano Karno saat menemani jajaran KPU Pusat dan sejumlah delegasi negara asing memantau pemilihan kepala daerah (pilkada) di Kota Tangerang Selatan, Rabu (9/12).
Rano Karno bersama perwakilan lembaga pemilihan umum dan kedutaan negara sahabat memantau sejumlah TPS termasuk lima TPS di sekitar bangunan SMP 11 Kota Tangsel di Kelurahan Rawa Buntu, Kecamatan Serpong, Tangsel. Hadir juga mendampingi Rano, Ketua DPRD Banten Asep Rahmatullah, Kepala Kesbangpol Banten Rusdjiman, Asda 1 Anwar Mas'ud dan beberapa pejabat dilingkungan Pemprov Banten.
"Hasil pemantauan kami di beberapa TPS di Tangsel ini pelaksanaan pemungutan suara berjalan lancar, partisipasi pemilih juga cukup baik," kata Rano.
"Semua unsur penyelenggara pilkada dan instansi terkait sudah baik, TNI dan Polri mengamankan secara maksimal."
Menurut dia, di Banten ada empat daerah yang melaksanakan pilkada serentak, yaitu Kota Tangsel, Kota Cilegon, Kabupaten Pandeglang dan Kabupaten Serang. Pemerintah Provinsi Banten disebut Rano sudah menurunkan beberapa tim untuk memantau pelaksanaan di empat daerah tersebut.
(Baca Juga: Pilkada Serentak Lancar, Luhut Lega)
"Berdasarkan laporan terakhir, semua berjalan dengan baik. Paling penting yang kita harapkan adalah keamanan dalam proses pilkada ini," kata Rano.
Ia berharap partisipasi pemilih di empat daerah di Banten yang melaksanakan pilkada serentak bisa di atas 50 persen dan meningkat dibandingkan pemilihan sebelumnya. Pantauan di TPS 12 Kelurahan Cilenggang Kecamatan Serpong, jumlah pemilih di TPS tersebut ada 533 pemilih yang terdiri dari 258 laki-laki dan 275 pemilih perempuan. Di TPS tersebut partisipasi pemilih hingga sekitar pukul 10.45 WIB, jumlah pemilih yang melakukan pemungutan suara mencapai 70 persen.
(Baca Juga: Kapolda: Pilkada Tangerang Selatan dan Depok Aman)
Komisioner KPU Pusat Ferry Rizki Kurniansyah menyebutkan, ada beberapa negara yang melakukan studi banding di Tangsel, seperti Palestina, Srilangka, Australi, Laos, Vietnam dan Iran.
"Ini bagian dari election visit program dan sharing informasi terkait pemilukada. Tujuannya untuk saling tukar informasi pengalaman dan studi banding dari lembaga pemilihan umum sejumlah negara asing," kata Ferry didampingi Komisioner KPU Pusat Arief Budiman.