Ahad 27 Sep 2015 23:40 WIB

Diburu, Lima Tersangka Pembunuhan Serahkan Diri ke Tentara

Red: Ilham
Tersangka pembunuhan ditangkap polisi (ilustrasi)
Tersangka pembunuhan ditangkap polisi (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, PANGKALPINANG -- Lima dari enam tersangka pembunuhan terhadap Tri Wahyudi (22) di Desa Namang, Kecamatan Namang, Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyerahkan diri ke Kodim 0413/Bangka setelah sempat buron selama tiga hari.

"Kelima tersangka menyerahkan diri tadi pagi. Mereka adalah RZ (14), EG (16), AS (14), AT (18), dan EK (18). Mereka warga Desa Kurau Timur, Kabupaten Bangka Tengah," ujar Komandan Kodim 0413/Bangka, Letkol (Inf) Utten Simbolon, Ahad (27/9).

Kelimanya menyerahkan diri dengan didampingi pihak keluarga masing-masing. Mereka kemudian diserahkan ke Polres Bangka Tengah untuk diproses lebih lanjut. "Satu tersangka lain yakni RD masih buron," ujar Utten.

Sementara Kapolsek Namang, Ipda Bobory Niiko menjelaskan, kasus pembunuhan itu bermula ketika korban tidak terima ketika adiknya dipukuli keenam tersangka. "Sebelumnya sempat terjadi keributan antara adik korban dengan keenam tersangka. Mendapat kabar adiknya dikeroyok enam orang, korban langsung mendatangi para tersangka dan terjadi perkelahian yang mengakibatkan korban tewas," katanya.

Korban ditemukan tewas di tengah sawah dengan luka tusukan di leher sebelah kiri, gigi depan patah, dan luka lebam di punggung. "Saat korban ditemukan para tersangka sudah melarikan diri. Mereka sempat buron selama tiga hari hingga akhirnya lima dari enam pelaku menyerahkan diri pagi tadi ke Makodim 0413/Bangka," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement