Sabtu 12 Sep 2015 15:06 WIB

‎Cek Pengerjaan Jalan, Pemprov Sulsel Jajaki Hutan Terjal Seko

Rep: Debbie Sutrisno/ Red: Djibril Muhammad
Syahrul Yasin Limpo
Foto: Antara
Syahrul Yasin Limpo

REPUBLIKA.CO.ID, LUWU -- ‎Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo dan Wakilnya Agus Arifin Nu'mang kembali mengunjungi kecamatan ‎Seko, Kabupaten Luwu Utara. Para petinggi Sulawesi Selatan ini bakal mengecek pengerjaan jalan untuk menuju Seko yang sejauh ini tengah dikerjakan.

Dalam perjalanan melewati hutan belantara menuju Seko, Pemprov mengikutsertakan puluhan mobil dari Indonesia Off Road Federation (IOF) Sulsel.

Seko adalah salah satu kecamatan di Kabupaten Luwu Utara di mana lokasi tersebut sangat sulit dijangkau karena infrastruktur jalan di wilayah tersebut belum sepenuhnya diaspal. Bahkan hingga sekarang jalur tersebut masih jalan tanah dan jika hujan jalan terseebut berlumpur.

Wakil Gubernur Agus Arifin Nu'mang yang juga hobby Offroad mendahului Gubernur untuk tiba di Luwu Utara dengan mempersiapkan kendaraan trail milikinya untuk digunakan ke Seko.

Agus mengatakan saat ini cuaca bersahabat dan memungkinkan untuk melihat kondisi Seko dan memperhatikan kondisi jalan yang ingin diperbaiki sehingga akses jalan kesana lebih mudah.

"Salah satu faktor yang sulit hingga saat ini, pengerjaan jembatan yang harus satu persatu diselesaikan sehingga secara bertahap bisa rampung" ujarnya saat di temui di rumah jabatan Bupati Luwu, Sabtu (12/9).

Agus menjelaskan, peninjauan bersama Gubernur dan pejabat Pemprov lainnya tak lain untuk mengetahui secara pasti apa saja kendala di lapangan untuk perbaikan infrastruktur jalan di Seko.

Apalagi jalan tersebut mempunyai tebing dan jurang sehingga kesulitan dan melalui medan terjal yang dilalui bisa diperhitungkan untuk pembangunannya nanti.

‎Seko adalah salah satu kecamatan di Kabupaten Luwu Utara di mana lokasi tersebut sangat sulit dijangkau karena infrastruktur jalan di wilayah tersebut belum sepenuhnya diaspal. Bahkan hingga sekarang jalur tersebut masih jalan tanah dan jika hujan jalan tersebut berlumpur.

Seko memiliki jumlah penduduk sekitar 12.000-16000 jiwa. Seko merupakan salah satu kecamatan yang sangat tertinggal di Sulawesi selatan dikarenakan akses menuju ke sana sangat sulit.

Jarak kecamatan Seko sekitar 7 km dari Masamba ibu kota kabupaten Luwu Utara. Dengan kondisi memprihatinkan, kendaraan roda dua seperti mobil Off Road harus menghabiskan waktu mencapai  8 jam. Sementara sepeda motor bisa mengahbiskan waktu satu hari satu malam.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement