Jumat 24 Apr 2015 09:05 WIB
Konferensi Asia Afrika 2015

Bandung Cerah Jelang Pembukaan KAA

Rep: Djoko Suceno/ Red: Didi Purwadi
Petugas TNI dan Polri gelar simulasi pengamanan kedatangan tamu negara peserta peringatan ke-60 Tahun Konferensi Asia Afrika (KAA) di depan Gedung Merdeka, Jalan Asia Afrika, Bandung, Jawa Barat, Selasa (21/4). (Antara/Widodo S. Jusuf)
Petugas TNI dan Polri gelar simulasi pengamanan kedatangan tamu negara peserta peringatan ke-60 Tahun Konferensi Asia Afrika (KAA) di depan Gedung Merdeka, Jalan Asia Afrika, Bandung, Jawa Barat, Selasa (21/4). (Antara/Widodo S. Jusuf)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Cuaca di Kota Bandung pada Jumat (24/4) hingga pukul 08.50 masih cerah berawan. Matahari yang bersinar ditutupi awan putih.

Kedatangan sejumlah delegasi disambut ribuan warga di sejumlah jalan yang dilalui. Di Jl Merdeka Bandung, ratusan pelajar berpakaian putih merah menyambut kedatangan delegasi.

Para siswa tersebut antusias menyambut kedatangan para tamu tersebut. Sambil mengibar-ngibarkan bendera, mereka terus berteriak mengucapkan kalimat "Welcome to bandung".

Antusias masyarakat yang ingin menyaksikan dari dekat peringatan KAA di Gedung Merdeka begitu besar. Hanya saja masyarakat tak bisa mendekati lokasi puncak acara KAA. Sejumlah petugas menutup akses jalan menuju Gedung Merdeka.

''Padahal, saya ingin lebih dekat lagi ke Gedung Merdeka. Ini momen yang langka. Tapi sayang tak bisa mendekati," kata Ita Tisnawati ( 19 tahun), mahasiswi sebuah perguruan tinggi swasta di Kota Bandung.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement