Ahad 05 Apr 2015 18:20 WIB

Sebanyak 12 Gunung Api Berstatus Waspada

Rep: c15/ Red: Joko Sadewo
  Pemandangan Gunung Gamalama terlihat dari kawasan objek wisata Batu Angus di Kota Ternate, Maluku Utara, Ahad (28/12).  (Antara/Widodo S. Jusuf)
Pemandangan Gunung Gamalama terlihat dari kawasan objek wisata Batu Angus di Kota Ternate, Maluku Utara, Ahad (28/12). (Antara/Widodo S. Jusuf)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Humas dan Pusat Informasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo mengatakan saat ini tercatat ada 12 Gunung yang mengalami peningkatan aktivitas. 12 Gunung di Indonesia tercatat dalam status waspada atau level 2.

Adapun 12 Gunung tersebut adalah Gunung Lewotobi Laki-laki, Gunung Ruang, Gunung Gamalama, Gunung Slamet, Gunung Raung, Gunung Sangengapi, Gunung Rokatenda, Gunung Ibu, Gunung Lewotobi perempuan, Gunung Gamkonora, Gunung Papandayan, Gunung Bromo, Gunung Semeru, Gunung anak krakatau, Gunung Marapi, Gunung Dukuno dan Gunung Kerinci.

Menurut catatan BNPB, di antara 12 gunung tersebut gunung yang sudah kerap meletus adalah Gunung Sinabung. Meski letusan masih dalam taraf kecil dan tidak menyebabkan bahaya bagi warga di sekitar kaki gunung, BNPB tetap mengingatkan warga untuk terus waspada.

"Sejak september 2013 Gunung Sinabung memang menunjukan fluktuatif aktivitasnya, meski begitu ke dua belas gunung yang lain juga mengalami aktivitasnya seperti mengeluarkan gas, ada sedikit gempa vulkanik, dan mengeluarkan tremor," ujar Sutopo saat dihubungi Republika Online (ROL), Ahad (5/4).

Selain 12 Gunung dinyatakan waspada, ada empat gunung di Indonesia juga mengalami status siaga atau level 3. Gunung tersebut adalah gunung soputan, sinabung, karangetang dan lokon.

Salah satu kelebihan Indonesia merupakan daratan yang mempunyai banyak Gunung aktif. Ini menyebabkan Indonesia disebut sebagai negara cincin api.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement