Selasa 17 Mar 2015 18:40 WIB

Pemkot Sukabumi Dorong Pemanfaatan Barang Bekas

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Karta Raharja Ucu
Barang Bekas
Foto: Republika/Yasin Habibi
Barang Bekas

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Pemkot Sukabumi berupaya menumbuhkan kreatifitas di kalangan pelajar. Salah satunya dengan mendorong pemanfaatan barang bekas untuk digunakan kembali.

Hal ini terlihat dalam peragaan busana yang menggunakan bahan bekas di depan Balai Kota Sukabumi, Selasa (17/3) siang. "Kita ingin menumbuhkan kreativitas bahwa barang bekas tidak berharga bisa diolah sesuai dengan imajinasi," kata Wali Kota Sukabumi Mohamad Muraz kepada wartawan, Selasa.

Para peserta dalam peragaan busana tersebut, berasal dari jenjang pendidikan taman kanak-kanak (TK) hingga SMA. Jumlah peserta dalam kegiatan tersebut mencapai sekitar 200 orang.

Menurut Muraz, kegiatan itu mengambil tema untuk meningkatkan kecintaan terhadap Kota Sukabumi dan produk dalam negeri. Hal ini dilakukan khususnya untuk menyambut hari jadi Sukabumi.

Muraz mengatakan, dalam acara ini juga pemkot menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Salah satunya dengan membuang sampah pada tempatnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement