Rabu 14 Jan 2015 13:26 WIB
Budi Gunawan tersangka

Nasdem akan Setujui Budi Gunawan Sebagai Kapolri

Rep: c89/ Red: Bilal Ramadhan
Komjen Pol.Budi Gunawan
Foto: Republika/Wihdan
Komjen Pol.Budi Gunawan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Anggota komisi III DPR RI dari Fraksi Nadem, Patrice Rio Capela menyebut, pihaknya kemungkinan besar menyetujui Komjen Pol Budi Gunawan menjadi Kapolri. Meski keputusan resminya akan dilihat nanti malam, usai rapat internal komisi III DPR secara tertutup.

"Kalau Nasdem, kecendrungan pasti menyetujui," katanya di kompleks Parlemen, Rabu (14/1).

Meski demikian, menurut Patrice suara semua fraksi di Komisi III akan menentukan. Setelah semua proses uji kelayakan dan kepatutan terhadap Budi berlangsung. Baru akan diambil kesimpulan yang melibatkan semua fraksi.

"Tapi apakah dihitung komisi III setuju atau tidak, kita lihat nanti. Peluangnya 50-50," tambahnya.

Mengenai dinamika seputar status tersangka Budi, menurut Patrice kewenangan memutuskan ada di Presiden. Dalam hal ini dalam proses pemilihan sudah melibatkan Kompolnas untuk penjaringan.

"Yang menilai layak atau tidak presiden yang menentukan. Kompolnas  yang mengajukan. Tidak bisa kita mendengar orang per orang. Ada institusi yg menilai, berikan kepercayaan kepada institusi tersebut," imbuhnya.

Ketika ditanya apakah ada arahan untuk sepakat agar KIH menyetujui, ia enggan menanggapi. Menurutnya semua harus melihat dari sisi objektif, rekam jejak, serta proses fit and proper test hingga selesai.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement