REPUBLIKA.CO.ID, LAMPUNG -- Pelayaran kapal feri dari Pelabuhan Bakauheni, Provinsi Lampung ke Merak, Provinsi Banten yang rata-rata hanya dua jam membuat para penumpang yang merayakan Natal 2014 dan liburan sekolah merasa senang.
Sejumlah penumpang kapal feri jurusan Bakauheni-Merak yang dihubungi di Merak, Kamis (25/12) mengatakan, perjalanannya dari Bakauheni ke Merak sangat lancar.
Salah seorang penumpang kapal Feri Nusa Mulia Jakarta, Fahrudin (49), mengatakan pihaknya bersama rombongan anggota keluarga menumpang kapal Feri Nusa Mulia dari Dermaga III pelabuhan Bakauheni, kapal mulai bergerak berangkat sekitar pukul 11.45 WIB.
Tidak terasa, kapal yang ditumpanginya sudah merapat dan penumpang bisa turun di Dermaga Pelabuhan Merak pukul 13.45 WIB. "Biasanya rata-rata perjalanan Bakauheni-Merak atau sebaliknya paling cepat tiga sampai empat jam, bahkan pernah ada yang sampai lima jam, baru hari ini merasakan pelayaran hanya dua jam," kata bapak dari tiga orang anak asal Kabupaten Pesawaran Lampung itu.
Sementara itu, pada Ahad malam lalu, rombongan anggota keluarganya yang menumpang kapal di Bakauheni sekitar pukul 20.00 WIB, baru mendarat di Merak sekitar pukul 24.00 WIB.
Warga Kota Bandarlampung, Roby (25), mengatakan, pihaknyya bersama rombngan sebanyak lima orang, menumpang kapal Jagantara dari Bakauheni ke Merak pada Rabu malam pekan lalu (17/12) selama lima jam. "Saya naik kapal sekitar pukul 19.00 WIB, dan baru sampai Merak pukul 24.00 WIB, akibatnya sampai Jakarta pukul 02.00 dini hari keesokan harinya," katanya.
Petugas pelabuhan dan awak kapal di Pelabuhan Bakauheni maupun Merak mengatakan, sebenarnya pelayaran kapal dari Bakauheni ke Merak dan sebaliknya itu bisa antara dua hingga tiga jam, namun jika lebih dari itu disebabkan beberapa faktor, misalnya lamanya bongkar muat penumpang dan kendaraan di masing-masih dermaga tujuan.
Jika bongkar-muat di dermaga lama, maka kapal yang akan merapat harus antre menunggu di laut ketika sudah mendekati pelabuhan. Faktor lain juga bisa disebabkan karena gangguan cuaca, gelombang tinggi sehingga laju kapal disesuaikan, juga bisa jadi jika ada kerusakan di dermaga.
Petugas piket di Pelabuhan Bakauheni, Asep, mengatakan, pelayanan angkutan naik dan turun di Bakauheni sepanjang Kamis, bersamaan dengan perayaan Natal 2014 berjalan tertib, aman, dan lancar.
Selain pekerja bangunan pelabuhan nampak tetap bekerja, sejumlah pegawai bahkan petinggi Pelabuhan Bakauheni juga tetap masuk.
"Pelayanan lancar, penumpang dan kendaraan ramai, bahkan para pejabat ASDP juga umumnya masuk kerja hari ini," katanya.A