REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan meresmikan kantor Cabang (KC) Prima yang berlokasi di Jalan Hassanuddin Nomor 52, Jakarta Selatan pada Rabu (26/11). Beroperasinya KC Prima akan memudahkan BUMN maupun perusahaan-perusahaan swasta mendaftarkan karyawannya sebagai perserta jaminan kesehatan yang diselenggarakan BPJS.
Direktur BPJS Fahmi Idris mengatakan, KC Prima merupakan unit khusus di bawah kantor Divisi Regional IV yang memiliki tugas mengelola program koordinasi manfaat. Selain itu juga mengelola fungsi pemasaran dan kepesertaan program jaminan kesehatan pekerja penerima upah.
"KC Prima dikhususkan untuk melayani BUMN maupun perusahaan swasta di Jabodetabek dengan jumlah pekerja minimal 2 ribu orang atau jumlah peserta dan anggota keluarga minimal 5 ribu orang. Jadi ini khusus," kata Fahmi.
BPJS berharap dengan hadirnya keberadaan KC Prima bisa mempercepat proses rekrutmen dan pendaftaran peserta jaminan kesehatan dari segmen pekerja penerima upah maupun masyarakat yang menginginkan manfaat lewat skema koordinasi manfaat.
Sampai saat ini, kata dia, dari 82 BUMN yang berkantor pusat di Jabodetabek masih ada 71 BUMN yang belum mendaftar ke BPJS kesehatan. "Kami mengharap 71 BUMN ini mau mendaftarkan karyawannya jadi peserta BPJS Kesehatan lewat KC Prima. Semoga mereka segera mendaftar," ujarnya.
Menurut Fahmi, untuk program koordinasi manfaat, BPJS Kesehatan sudah bekerjasama dengan 30 perusahaan asuransi swasta dalam memberikan tambahan manfaat non medis kepada peserta.
Perusahaan swasta yang melayani koordinasi manfaat, di antaranya PT Asuransi Jiwa Inhealth Indonesia, PT Asuransi Sinar Mas, PT Asuransi Tugu Mandiri, PT Asuransi Allianz Life Indonesia, PT Asuransi Jiwa Bringin Jiwa Sejahtera, PT Equity Life Indonesia, PT MNC Asuransi Jiwasraya.
Peserta koordinasi manfaat, lanjutnya, selain bisa dilayani di rumah sakit yang bergabung dengan BPJS Kesehatan, mereka juga bisa dilayani di 16 rumah sakit yang belum bekerjasama dengan BPJS kesehatan. Antara lain RS Mitra Keluarga Bekasi Timur, RSU Puri Cinere, Siloam Hospitals Kebon Jeruk, RS Mitra Kemayoran, RS Pondok Indah, RS MMC, RS Pantai Indah Kapuk.