Selasa 25 Nov 2014 07:15 WIB

Politikus Golkar Ini Bela Kinerja Ical

Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie (kanan) memukul gong didampingi, Akbar Tanjung, Idrus Marham dan Nurdin Halid saat pembukaan Rapimnas Partai Golkar ke VII di Yogyakarta, Selasa (18/11).
Foto: Antara/Regina Safri
Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie (kanan) memukul gong didampingi, Akbar Tanjung, Idrus Marham dan Nurdin Halid saat pembukaan Rapimnas Partai Golkar ke VII di Yogyakarta, Selasa (18/11).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Idrus Marham memberikan pembelaan atas kinerja Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal 'Ical' Bakrie yang disebut-sebut sejumlah pihak tidak memuaskan.

"Kalau kita ingin jujur melihat kerja politik yang ada, yang tidak berhasil kan hanya pada pilpres," ujar Idrus Marham di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Senin.

Dia mengatakan Golkar di bawah kepemimpinan Aburizal Bakrie berhasil dalam pemilu legislatif. Buktinya, kata dia, kader Golkar di segala daerah terpilih sebagai wakil rakyat, bahkan menjadi pimpinan dewan. "Di DPR kita ketuanya, di MPR kita wakilnya. Lalu pimpinan DPRD di provinsi dan kabupaten kota coba ada berapa," ujar Idrus.

Menurut dia, berjuang melalui legislatif sama efektifnya jika partai bisa memanfaatkan. Lebih jauh Idrus menekankan bahwa penilaian kinerja ketua umum adalah kewenangan peserta munas. Pada gilirannya peserta munas bakal memberikan penilaian terhadap laporan pertanggungjawaban DPP Partai Golkar.

"Saya tidak mau menanggapi orang-orang yang keinginannya tidak terpenuhi lalu memberikan penilaian tidak objektif, menuding semua ini tidak berhasil," tegas dia.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement