Kamis 09 Oct 2014 09:35 WIB

Prabowo: Pegang Janji Saya untuk Dukung Program Pemerintah

Prabowo Subianto dan Jokowi.
Foto: Antara
Prabowo Subianto dan Jokowi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Koalisi Merah Putih (KMP) menguasai pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) maupun Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR). Dengan menguasai DPR dan MPR ini ada dugaan KMP akan menjegal program-program pemerintahan Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Joko Widodo-Jusuf Kalla yang diusung Koalisi Indonesia Hebat (KIH).

Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra dan juga calon presiden yang diusung KMP, Prabowo Subianto pun membantah adanya dugaan tersebut. Ia mengatakan akan mendukung pemerintahan.

"Kabar itu tidak benar, bung . Saudara bisa pegang ucapan saya. Koalisi Merah Putih pasti mendukung program Pemerintah yang baik," kata Prabowo dalam akun Twitter pribadinya, @Prabowo08, Rabu (8/10) malam.

Cuitan Prabowo ini untuk menanggapi tudingan pemilik akun @aditya_WaSa yang mengatakan KMP akan menjegal pemerintahan Jokowi. Prabowo memang mencuit sebanyak dua kali pada Rabu (8/10) malam. Cuitan Prabowo lainnya adalah ia akan menerima undangan televisi dan kembali berkeliling Indonesia.

"Insya Allah dalam waktu dekat saya kembali terima undangan dialog TV dan keliling, bung . Kemarin ini saya fokus ke Senayan," jelasnya lagi.

Ikuti informasi terkini seputar sepak bola klik di sini

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement