Selasa 02 Sep 2014 19:06 WIB

Abraham Samad: Tidak Masalah Busyro Maju Lagi

Rep: C87/ Red: Djibril Muhammad
Abraham Samad
Foto: antara
Abraham Samad

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Abraham Samad, mengatakan belum mengetahui soal Wakil Ketua KPK Busyro Muqoddas yang mendaftarkan diri kembali menjadi pimpinan KPK. Busyro akan mengakhiri masa tugasnya pada Desember 2014.

"Saya baru tahu dari kamu. Nanti tanya dulu ke Pak Busyro soalnya tidak ada di kantor Pak Busyro ada tugas di daerah," kata Samad saat ditanya wartawan terkait pencalonan kembali Busyro sebagai pimpinan KPK, di gedung Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP), Selasa (2/9).

Namun, jika pencalonan diri Busyro benar, Samad mendukung hal itu. "Tidak ada masalah menurut saya," ujarnya.

Sebelumnya, ketua panitia seleksi (pansel) calon pimpinan KPK, Amir Syamsuddin, mengatakan Busyro mendaftarkan dirinya menjadi calon pimpinan KPK.

Menurut Amir, pengalaman dan rekam jejak Busyro menjadi Wakil Ketua KPK menjadi modal untuk menghadapi seleksi tim pansel. Namun, menurut Amir peserta yang mendaftar memiliki peluang yang sama untuk menjadi pimpinan KPK, tergantung proses seleksi nantinya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement