Kamis 21 Aug 2014 12:48 WIB

Politikus Senior Golkar Heran Partainya Memilih Oposisi

Rep: Muhammad Akbar Wijaya/ Red: Muhammad Hafil
Siswono Yudohusodo
Foto: Nunu/Republika
Siswono Yudohusodo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Politikus senior Partai Golkar, Siswono Yudhohusodo mengaku tidak habis pikir apabila partainya memilih berada di luar pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK). Hal ini karena menurutnya Golkar memiliki kader-kader mumpuni untuk duduk di pemerintahan. "Sulit dimengerti partai nomor terbesar berada di luar pemerintahan," kata Siswono kepada wartawan di Kompleks Parlemen Senayan, Kamis (21/8).

Siswono mengataka dia sudah menjadi pengurus DPP Golkar sejak tahun 1983. Pernah 10 tahun duduk menjadi Dewan Pembina. Lima tahun masuk dalam struktur dewan penasehat. Selama sekitar 31 tahun berada di Golkar, Siswono mengatakan banyak kader yang bagus di pemerintahan. "Saya melihat bahwa Golkar mempunyai banyak kader-kader yang sangat bagus untuk ikut di pemerintahan," ujarnya.

Siswono menyatakan Golkar mestinya konsisten dengan jargon Suara Golkar Suara Rakyat. Menurutnya Golkar harus mendukung Joko Widodo-Jusuf Kalla lantaran mereka telah mendapat suara mayoritas rakyat dalam pilpres. "Kalau mayoritas rakyat menentukan pilihan kepada Jokowi, memang paling baik Golkar ikut mendukung pemerintahan ini," katanya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement