Ahad 17 Aug 2014 19:48 WIB

Kapal Turis Tenggelam, 15 Orang Hilang

Rep: Ichsan Emerald/ Red: Erik Purnama Putra
Tim SAR dibantu warga, mengevakuasi jenazah korban kapal tenggelam di perairan Sei Kubung, Kecamatan Panai Hilir, Kabupaten Labuhan Batu, Sumut, Jumat (1/8).
Foto: Antara
Tim SAR dibantu warga, mengevakuasi jenazah korban kapal tenggelam di perairan Sei Kubung, Kecamatan Panai Hilir, Kabupaten Labuhan Batu, Sumut, Jumat (1/8).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Data dan Informasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho mengatakan Tim SAR gabungan hingga saat ini masih melakukan pencarian 15 orang yang hilang di perairan Flores.

Sebelumnya sebuah kapal wisata Forcase Ikan Biru Star yang mengangkut turis tenggelam di perairan Sangeang Pulo, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat, Sabtu (16/8) kemarin.

Dia menjelaskan, kemungkinan kapal bocor akibat menabrak karang dan kemudian tenggelam. Sebelumnya, kapal bertolak dari Bali menuju Pulau Komodo mengangkut 25 orang yaitu 20 turis asing dan lima orang lokal sebagai ABK dan guide turis.

Hingga saat ini 10 turis ditemukan selamat oleh nelayan yang melintas di perairan Pulau Sangeang. Data sementara dari Posko SAR Bima dan BPBD Bima dari 10 turis asing yang selamat adalah:

1. Gaylene (L) dari Selandia Baru.

2. Rafael Matienes (31, L) dari Spanyol.

3. Hommasel Betran (33, L) dari Prancis.

4. Cantrine Ane (21, P) dari Selandia Baru.

5. Alice Elisabeth (19, P) dari Inggris.

6. Maria Palonfont (33, P) dari Spanyol.

7. Eli Visser (29, P) dari Belanda.

8. Cayleng Cheryl (53, P) dari Belanda.

9. Hannah S. (21, P) dari Jerman.

10. Nonen Sokhon (21, P) dari Jerman.

Lima orang dirawat di Puskesmas Kecamatan Wera dan lima orang dirawat di RSU Bima. Pencarian 15 orang masih terus dilakukan oleh Tim SAR gabungan dari Basarnas Kab. Bima, SAR NTT, BPBD Bima, TNI, Polri, relawan dan nelayan. Pencarian dilakukan dengan menyisir perairan dengan menggunakan beberapa kapal.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement