Selasa 17 Jun 2014 16:14 WIB

Sumsel Kebut Perbaikan Tiga Jalan Alternatif Jalur Mudik

Rep: maspril aries/ Red: Muhammad Hafil
Jalan rusak (Ilustrasi)
Foto: Aditya Pradana Putra/Republika
Jalan rusak (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,PALEMBANG -- Menjelang pelaksanaan arus mudik hari raya Idul Fitri 2014, Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga (PUBM) Sumatera Selatan (Sumsel) bergegas memperbaiki sejumlah ruas jalan khususnya jalan alternatif dari ruas jalan utama lintas Timur (Jalintim) dan jalan lintas Sumatera (Jalinsum) di daerah ini.

Kepala Dinas PUBM Sumsel Rizal Abdullah, Selasa (17/6) mengatakan, “Untuk mengantisipasi arus mudik Idul Fitri 2014 Dinas PU Sumsel memperbaiki sejumlah ruas jalan alternatif atau jalan penghubung dari jalintim dan Jalinsum."

Ada tiga jalan alternatif yang dikebut perbaikannya. Tiga jalan alternatif tersebut menurut Rizal Abdullah adalah, jalan Jejawi, jalan Lubuk Batang dan jalan Komering. “Jalan Jejawi sebagai alternatif Jalintim yang menghubungkan Palembang - Kayuagung, jalan Lubuk Batang untuk alternatif Palembang - Baturaja dan jalan Komering sebagai jalan alternatif antara Kayuagung - Martapura,” katanya.

Kepala Dinas PU Sumsel optimis perbaikan tiga jalan alternatif  tersebut bisa dikebut dan selesai sebelum waktu arus mudik Idul Fitri pada Juli nanti. Kita akan minta kontraktor yang memperbaiki jalan alternatif tersebut bisa bekerja siang hingga malam agar selesai sebelum arus mudik Idul Fitri bergerak,” ujar Rizal Abdullah.

Pada paparan kondisi jalan nasional lintas Timur, lintasSumatera dan jalan lintas penghubung oleh Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) Wilayah III Sumatera, paparan jalan Provinsi oleh Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga yang dipimpin Sekretaris Daerah Provinsi Sumsel Mukti Sulaiman disampaikan berbagai persiapan untuk menghadapi arus mudik 2014.

Menurut  Kepala BBPJN Wilayah III Tasripin Sartiyono, untuk kesiapan jalan nasional khususnya Jalintim dan Jalinsum pekerjaannya sesuai dengan target sampai akhir Juni 2014, seluruh pekerjaan jalan yang akan menghambat lalulintas akan dihentikan sementara. “Seluruh pekerjaan akan kita hentikan, sekarang kita bekerja keras melakukan perbaikan dengan menutup lobang dan bahu jalan,” katanya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement