REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Angkutan Transjakarta yang rencananya beroperasi di Kota Bekasi belum juga terealisasi pada Senin (21/4). Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bekasi masih menunggu pembahasan terkait peresmian rute baru Transjakarta ini dengan pihak Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
Dishub Kota Bekasi mengatakan segala infrastruktur terkait pengoperasian Transjakarta di Kota Bekasi telah siap. Salah satunya dengan telah disediakannya empat titik halte untuk bus Transjakarta telah disediakan di Kota Bekasi. Empat titik halte ini berada di depan pasar modern Harapan Indah, di daerah tanah APIP, dan dua titik halte di Perumahan Harapan Indah.
Pihak Dishub Kota Bekasi mengatakan, pengoperasian bus Transjakarta rute Bekasi-Pulogadung ini terkendala dengan kurangnya armada bus yang ada. Hal ini menurut pihak Dishub Kota Bekasi merupakan wewenang penuh dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
"Sejauh ini infrastruktur dari kami sudah siap, Pemerintah Kota Bekasi juga sudah menyiapkan anggaran seesar Rp 200 juta untuk melengkapi infrastruktur pendukung," ujar Sopandi Budiman, kepala Dinas Perhubungan Kota Bekasi pada Senin (21/4).
Sopandi mengatakan dengan adanya rute baru bus Trans Jakarta Bekasi-Pulogadung ini akan semakin memudahkan masyarakat Kota Bekasi yang kebanyakan bekerja di Jakarta. Sejauh ini angkutan umum menuju Ibukota yang telah ada berupa bus Angkutan Perbatasan Terintegrasi Busway (APTB), Commuter line, dan patas-patas.
Masyarakat Kota Bekasi berharap bus Transjakarta rute Bekasi-Pulogadung bisa secepatnya beroperasi. Hal ini disebabkan masyarakat sangat membutuhkan akses cepat menuju ibukota, dimana menjadi tempat kebanyakan dari mereka bekerja.
"Jika sudah ada Transjakarta, saya jadi punya banyak pilihan untuk pergi bekerja, jadi kemungkinan untuk datang telat ke kantor semakin kecil," ujar Devina (26), warga Kelurahan Medan Satria, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi.
Lebih lanjut, pihak Dishub Kota Bekasi mengatakan akan secepatnya melakukan pembahasan dengan pihak Pemrov DKI Jakarta. Dalam waktu dekat Dishub Kota Bekasi berharap rute baru Transjakarta Bekasi-Pulogadung dapat segera diresmikan.
"Secepatnya dalam beberapa bulan ke depan kami harap bisa diresmikan," ujar Sopandi.