Selasa 15 Apr 2014 23:27 WIB

Ini Alasan Jokowi Bertemu dengan Dubes Asing

Rep: Halimatus Sa'diyah/ Red: Nidia Zuraya
Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo menunjukkan surat suara saat mencoblos di TPS 27 Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (9/4). (Republika/Prayogi)
Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo menunjukkan surat suara saat mencoblos di TPS 27 Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (9/4). (Republika/Prayogi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon presiden yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Joko Widodo mengungkapkan tujuan pertemuannya dengan sejumlah duta besar asing, Senin kemarin (14/4). Menurut Jokowi, pertemuan tersebut bertujuan untuk menjalin hubungan baik antara Indonesia dengan dunia internasional.

"Namanya bertemu kan kita ingin punya jaringan internasional, punya hubungan yang makin baik dengan dunia luar," ujar dia usai melakukan pertemuan dengan Forum Pemimpin Redaksi (Pempred) media massa, Selasa (15/4).

Pria yang masih menjabat sebagai gubernur DKI Jakarta tersebut mengatakan, tidak ada perbincangan mengenai pencapresan dalam pertemuan yang digelar di kediaman pengusaha Jacob Soetoyo itu.

Seperti diketahui, Jokowi telah melakukan pertemuan tertutup dengan dubes Amerika, Turki, Meksiko, Norwegia, dan Inggris, pada Senin malam (14/4). Meski Jokowi mengatakan kapasitasnya di forum itu sebagai gubernur DKI Jakarta, namun pertemuan tersebut juga dihadiri oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri.

Anggota Komisi I DPR RI dari Golkar, Tantowi Yahya, mengatakan pertemuan tersebut memang tidak bermasalah dari sisi peraturan. Namun, Tantowi menilai hal itu tidak tepat, karena dilakukan dengan satu orang capres dan secara tertutup pula.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement