Selasa 15 Apr 2014 16:54 WIB

Duet Prabowo-Hatta Belum Diputuskan

Rep: Erik Purnama Putra/ Red: Bilal Ramadhan
Prabowo Subianto
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Prabowo Subianto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Muncul wacana untuk menyandingkan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa. Bahkan, sudah bermunculan poster 'Prabowo Berjasa' alias akronim dari Prabowo Subianto Bersama Hatta Rajasa.

Ketua Umum Gerindra Suhardi menyatakan, banyak usulan dari arus bawah yang mendukung duet Prabowo dan Hatta. Hanya saja, secara resmi kedua petinggi parpol itu belum bertemu. "Iya, (Hatta) itu salah satu. Kita belum putuskan, kalau masyarakat mendorong, bisa sepakat hal yang baik, waktu kan bisa berubah, kita ikuti yang terjadi," kata Suhardi di Gerindra Media Center, Selasa (15/4).

Menurut dia, partainya tengah merencanakan strategi untuk pendekatan parpol. Namun, ia enggan untuk mempublikasikannya. Di sela-sela itu, kata dia, Gerindra juga menyerap aspirasi yang masuk terkait cawapres pendamping Prabowo.

Karena masih memiliki waktu, petinggi Gerindra akan mempertimbangkan secara saksama untuk menjatuhkan pilihan terbaik. Suhardi berjanji, pendamping Prabowo merupakan figur terbaik yang dibutuhkan untuk perubahan bangsa ini.

"Kalau saya boleh sebut, Mahfud MD, ada yang usul Akbar Tanjung. Pak Prabowo minta pertimbangan ke kita, dia terakhir yang memutuskan. Dia putuskan setelah berbicara dengan elite partai," kata guru besar Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement