Kamis 06 Mar 2014 19:45 WIB

Bupati Gorontalo Sesalkan Ulah Guru Pukul Murid

Guru pukul siswa. Ilustrasi
Foto: blog.thenews.com
Guru pukul siswa. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, GORONTALO -- Bupati Gorontalo Utara, Indra Yasin, menyesalkan ulah oknum guru yang melakukan pemukulan terhadap 25 siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 7 Kwandang, di Desa Bualemo.

Menurut bupati, Kamis, guru tidak pantas menerapkan pendidikan dengan cara keras, apalagi menggunakan benda yang bisa melukai fisik siswa. Sudah bukan zamannya lagi menerapkan kekerasan seperti itu, sebab amanah pendidikan bukan sekedar mendidik penguasaan ilmu pengetahuan namun menciptakan generasi berkualitas dan berkarakter emas.

Bupati yang pernah menjadi guru Taman Kanak-kanak (TK) dan guru Pendidikan Moral Pancasila (PMP) di Sekolah Menengah Atas (SMA) itu mengaku, menyesal masih ada guru yang bertindak keras dalam mendidik siswanya.

Sebab guru tidak hanya dituntut memiliki ilmu pengetahuan, namun harus menguasai kecerdasan emosionalnya. "Jika guru tak mampu mengolah emosinya, akan berdampak buruk terhadap peserta didik," ujar Bupati.

Ia menegaskan, akan memberi sanksi tegas kepada oknum guru pelaku pemukulan, dan berjanji akan memperketat proses rekrutmen tenaga guru abdi agar kejadian serupa tidak terulang.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement