REPUBLIKA.CO.ID, KARAWANG -- Ribuan rumah yang tersebar di 12 kecamatan sekitar Kabupaten Subang, Jawa Barat, terendam banjir menyusul tingginya curah hujan di daerah tersebut.
Kasi Penanggulangan Bencana Dinas Sosial setempat Tito Sugiarto mengatakan, tingginya curah hujan sejak beberapa hari terakhir mengakibatkan Sungai Cipunagara, Cigadung, dan Sungai Ciasem meluap.
Meluapnya ketiga sungai tersebut mengakibatkan banjir. Ribuan rumah yang tersebar di 12 kecamatan terendam dengan ketinggian air antara 50 centimeter sampai dua meter.
Ke-12 kecamatan yang dilanda banjir sejak beberapa hari terakhir hingga kini ialah Kecamatan Pamanukan, Blanakan, Legonkulon, Pusakanagara, Pusakajaya, Compreng, Binong, Tambakdahan, Ciasem, Sukasari, Pagaden, dan Pabuaran.
Selain merendam ribuan rumah, banjir juga merendam ratusan hektare areal persawahan di sejumlah wilayah sekitar Subang. Saat ini, petugas masih melakukan evakuasi warga beserta perabotan rumah tangganya yang bisa diamankan dari banjir.
Para warga korban banjir itu diungsikan ke tenda-tenda pengungsian yang disediakan pemerintah daerah setempat. Selain itu, ada pula warga korban banjir yang mengungsi di bawah jembatan layang Pamanukan.