Ahad 29 Dec 2013 10:21 WIB

Tahun Baru, Stok BBM Di Jalur Pantura Aman

Rep: Lilis Handayani/ Red: Hazliansyah
Stok BBM habis (ilustrasi)
Foto: Corbis RF
Stok BBM habis (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU -- Masyarakat yang akan bepergian melintasi jalur pantura ketika perayaan tahun baru, tak perlu khawatir kehabisan bahan bakar. Himpunan swasta nasional minyak dan gas (Hiswana Migas) Kabupaten Indramayu menjamin ketersediaan bahan bakar minyak (BBM) saat tahun baru.

"Stok aman," ujar Koordinator daerah Himpunan Swasta Nasional Minyak dan Gas (Hiswana Migas) Kabupaten Indramayu, Sri Wahyuni Utami, akhir pekan kemarin.

Sri mengatakui, pada perayaan tahun baru, kebutuhan BBM di hampir seluruh SPBU di jalur pantura diprediksi mengalami kenaikan. Dia menyebutkan, kenaikan kebutuhan BBM berkisar antara 30-50 persen.

Dalam kondisi normal, terang Sri, pengiriman BBM dari tangki pertamina ke SPBU mencapai 16 ribu liter per hari. Dia menyebutkan, lonjakan kebutuhan BBM pada perayaan tahun baru nanti diprediksi sekitar 10-20 ribu liter per hari.

''PT Pertamina siap menyalurkan BBM ke SPBU yang meminta penambahan pasokan,'' tegas Sri.

Sri menambahkan, demi kenyamanan para konsumen pengguna kendaraan roda dua dan roda empat, maka pengusaha SPBU harus memantau pergerakan lonjakan permintaan BBM. Selain itu, dia meminta agar para pengusaha SPBU menyiapkan penambahan delivery order (DO) untuk mengantisipasi adanya lonjakan tersebut.

 

Terpisah, seorang pengusaha SPBU di jalur pantura, Sri Budiharjo Herman, mengakui adanya kemungkinan lonjakan permintaan BBM saat tahun baru. Namun, dia menyatakan tidak khawatir akan kekurangan stok BBM.

 

"Nanti penambahan pengiriman (BBM) akan disesuaikan (dengan kondisi di lapangan)," tutur Budi.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement