REPUBLIKA.CO.ID, PURWOKERTO -- PP Muhammadiyah Din Syamsuddin menyatakan, akan mengeluarkan maklumat tentang sikap yang harus ditempuh anggotanya dalam menghadapi pemilu.
"Nanti kita akan mengeluarkan maklumat. Isi maklumatnya tidak bisa saya jelaskan sekarang, karena harus kita bahas bersama-sama dengan para pengurus wilayah Muhammadiyah di seluruh Indonesia," jelasnya di Purwokerto, Jumat (28/12).
Namun, ujarnya, Muhammadiyah tidak berafiliasi dengan partai politik mana pun. Sehingga, isi maklumat yang dikeluarkan nanti akan berpegang pada semangat kembali ke khitah. Yakni, semangat Muhammadiyah sebagai organisasi jamiyah. Bukan organisasi politik atau sayap dari partai tertentu.
Soal adanya anggota Muhammadiyah yang ikut terjun ke dunia politik, Din menilai hal itu sebagai hak konstitusional sebagai warga negara. Bukan sebagai warga Muhammadiyah.
"Jadi tidak masalah kalau ada anggota yang terjun ke politik. Yang jelas, Muhammadiyah sebagai organisasi jamiyah, tidak berafiliasi dengan partai politik mana pun," katanya.