Kamis 28 Nov 2013 20:56 WIB

Rudi Akui Tertekan Harus Berikan THR ke Komisi VII

Rep: Irfan Fitrat/ Red: A.Syalaby Ichsan
Kepala SKK Migas Rudi Rubiandini usai menjalani pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, Rabu (14/8).
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Kepala SKK Migas Rudi Rubiandini usai menjalani pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, Rabu (14/8).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih golf Rudi Rubiandini, Deviardi, disebut sebagai pihak yang memberikan uang kepada mantan kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) tersebut. 

Rudi mengatakan, pernah berbincang kepada Deviardi mengenai masalah yang tengah dihadapinya. "Saya sekarang lagi banyak tekanan. Ada ini ada itu, dan salah satunya adalah THR," ujar mantan wakil menteri ESDM itu.

Mantan wakil menteri Energi dan Sumber Daya Mineral itu mengaku, THR diberikan untuk komisi VII DPR RI. Menurut Rudi, Deviardi kemudian menawarkan untuk membantu mencarikan dana. Sekitar pertengahan puasa tahun ini, ia mengatakan, Deviardi membawa uang 300 ribu dolar AS. 

Menurut dia, Deviardi tidak mengatakan asal usul uang. "Seperti biasa, Deviardi ketika awal-awal saya tolak uang tersebut, mengatakan ini CNC, clean and clear. Ada orang yang memberikan terima kasih," kata dia. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement