REPUBLIKA.CO.ID, SERANG -- Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Banten mengakui sejumlah calon peserta yang akan ikut konvensi capres Partai Demokrat sudah tiba di Banten untuk bertemu dengan para tokoh masyarakat.
"Sebagian calon peserta konvensi sudah mulai datang ke tokoh masyarakat Banten. Tapi, belum secara formal menyatakan sebagai peserta karena memang konvensi belum dibuka," kata Plt Ketua DPD Partai Demokrat Banten Aeng Haerudin di Serang, Senin (9/9).
Menurutnya, sejumlah calon peserta konvensi yang sudah bersilaturahmi dan datang kepada para tokoh di Banten di antaranya Marzuki Alie, Dahlan Iskan, Pramono Edhie Wibowo serta Gita Wirjawan.
Namun demikian, kedatangan para calon peserta konvensi tersebut belum dilakukan secara resmi karena konvensi belum dimulai. Ia mengatakan DPD Banten menyambut baik, antusias dan mengapresiasi adanya konvensi Partai Demokrat untuk mencari figur yang akan dicalonkan sebagai presiden dari partai Demokrat.
Pihaknya siap mendukung siapapun nanti yang akan dicalonkan sebagai Presiden dari Partai Demokrat atas hasil konvensi tersebut. "Kami tidak bisa mendukung salah satu dari peserta konvensi itu, karena rakyat yang akan menentukan. Siapapun yang dinginkan rakyat untuk capres Demokrat, akan ditentukan melalui hasil poling tertinggi," ujar Aeng.
Pihaknya juga belum bisa memutuskan kriteria calon Presiden secara orang per orang, karena kriteria tersebut harus diputuskan sesuai hasil konvensi dan memiliki visi dan misi sama dengan Partai Demokrat.
"Kami tidak bisa mendukung salah satu kader ataupun bukan kader Demokrat untuk calon Presiden, kami akan dukung sepenuhnya siapapun nanti yang diputuskan masyarakat sesuai hasil konvensi," papar Aeng usai peringatan ulang tahun Partai Demokrat ke-12.
Sementara itu, Sekretaris DPD Demokrat Banten Mediawarman mengatakan konvensi Partai Demokrat merupakan salah satu upaya untuk menjaring calon Presiden yang akan diusung Demokrat pada Pilpres 2014 mendatang. Konvensi tersebut dilakukan dengan metoda poling oleh masyarakat bukan oleh kader atau pengurus Demokrat di daerah.
"Sampai saat ini tercatat sekitar 11 orang yang akan mendaftar. Nanti tanggal 15 September akan dibuka, setelah mendaftar mereka akan menyosialisasikan, baik secara sendiri-sendiri maupun dengan mesin partai," kata Mediawarman.