REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam waktu dekat akan membangun Transit Oriented Development (TOD) di Terminal Senen, Jakarta Pusat. Dengan demikian, Terminal Senen akan langsung terintegrasi dengan Stasiun Senen yang berada di seberangnya.
Transit Oriented Development sendiri merupakan salah satu pendekatan pengembangan kota yang mengadopsi tata ruang campuran dan memaksimalkan penggunaan angkutan massal seperti bus TransJakarta.
"Jadi nanti di Senen itu orang enggak perlu menyebrang lagi. Dia bisa lewat jembatan atas langsung masuk ke terminal," ujar Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaya Purnama di Balai Kota, Jumat (16/8).
Menurut pria yang akrab disapa Ahok itu, pembangunan TOD tersebut akan dikerjakan oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI), PD Pasar Jaya, Pembangunan Jaya, serta Jakarta Propertindo (Jakpro).
Sementara satu apartemen juga akan dibangun di atas lahan milik PD Pasar Jaya yang berada di Senen. Ahok menambahkan, selain di Senen, TOD secara bertahap juga akan dibangun di semua terminal dan stasiun lain di Jakarta.