REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Jalan lingkar atau ring road Pondok Kelapa Kota Medan menuju Kota Binjai, Provinsi Sumatera Utara, mengalami kemacetan hampir sepanjang hari, Kamis, bertepatan hari pertama Lebaran 1434 Hijriah.
Dari pemantauan, arus kendaraan, baik mobil maupun sepeda motor, sempat terhenti beberapa jam dan selebihnya dapat bergerak maju, namun lajunya merayap, tersendat-sendat.
Salah seorang pengendara sepeda motor warga Medan, Ali Sitompul (36) mengatakan, kemacetan arus lalu lintas kendaraan di lokasi tersebut memanjang lebih kurang tiga kilometer.
"Akibat terjadinya kemacetan di jalan raya yang menghubungkan Kota Medan dengan kota 'rambutan" Binjai, mengakibatkan masyarakat pengguna jalan merasa kecewa," ujarnya.
Sitompul menyebutkan, warga yang terjebak macet itu, juga merasa heran melihat tidak ada satupun kelihatan petugas lalu lintas maupun personel Dinas Perhubungan Kota Medan.
"Peristiwa ini dapat dijadikan pengalaman yang sangat berharga bagi warga. Kedepan diharapkan kondisi serupa tidak terulang lagi," ujar wirastawan muda itu.
Data yang diperoleh menyebutkan, ruas jalan rawan macet di Kota Medan setidaknya berada di delapan lokasi, yakni persimpangan Glugur By Pass di Jalan Yos Soedarso, persimpangan Jalan Sudirman, jalan lintas Sumatera dari Medan menuju Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, dan kawasan Kampung Lalang yang berdekatan dengan Terminal Pinang Paris.
Kemudian kawasan Jalan Pandu, Bundaran Petisah di Jalan Gatot Subroto, kawasan Simpang Pos di Jalan Jamin Ginting Medan, dan 11 lokasi di sepanjang jalan tol dari Belawan-Amplas-Tanjung Morawa.