Ahad 14 Jul 2013 21:37 WIB

Eko Patrio-Anang Hermansyah Jadi Juru Kampanye

Anggota DPR  dari FPAN, Eko Patrio.
Foto: Republika
Anggota DPR dari FPAN, Eko Patrio.

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Komedian sekaligus legislator Eko Patrio dan penyanyi Anang Hermansyah akan menjadi juru kampanye bagi pasangan Soekarwo-Saifullah Yusuf (Karsa) pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur 2013.

"Eko Patrio dan Anang sudah pasti menjadi jurkam. Nanti juga akan ada artis-artis lainnya yang sosialisasikan Karsa," kata Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional Hatta Rajasa kepada wartawan di Surabaya, Ahad (14/7) malam.

Di samping menerjunkan artis, politikus-politikus senior dari PAN dipastikan turun ke Jatim dengan harapan memenangkan Karsa. Hatta bahkan memastikan pada musim kampanye mendatang akan sering ke Jatim.

"Kalau saya pasti jadi juru kampanye Karsa. Kami optimistis pasangan ini mampu mempertahankan dan kembali menjabat gubernur maupun wakil gubernur periode mendatang," ujar Hatta.

Menteri Koordinator Perekonomian tersebut juga yakin hasil pilkada yang digelar 29 Agustus 2013 akan berakhir satu putaran untuk kemenangan Karsa.

"Semoga Karsa bisa menang satu putaran dan kembali melanjutkan program-program serta kebijakannya yang prorakyat, bahkan bisa lebih dimajukan," harapnya.

Dalam pilkada kali ini, PAN bersama mayoritas partai politik besar, kecuali PDI Perjuangan dan PKB, mengusung Soekarwo-Saifullah Yusuf. Kebijakan yang mementingkan rakyat dan keharmonisan selama menjabat membuat PAN menyatakan dukungannya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement