Jumat 07 Jun 2013 09:23 WIB

Disdukcapil Optimis Realisasi E KTP Capai Target

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Dewi Mardiani
Seorang pegawai Kelurahan menunjukan e KTP yang sudah jadi di kantor Kelurahan.  (Ilustrasi)
Foto: Prayogi
Seorang pegawai Kelurahan menunjukan e KTP yang sudah jadi di kantor Kelurahan. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,  INDRAMAYU -- Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Indramayu optimis bisa mencapai target perekaman e-KTP pada akhir Juli 2013. Hal itu sesuai dengan target nasional dari kementerian dalam negeri RI.

‘’Dua bulan waktu yang cukup untuk mencapai target secara nasional,’’ ujar Kabid Kependudukan pada Disdukcapil Kabupaten Indramayu, Lilis Sri Mulyani, Jumat (7/6). Berdasarkan data dari Disdukcapil jumlah penduduk Indramayu per 15 Mei 2013 mencapai 2.350.608 orang. Sementara yang menjadi target enrollment e-KTP mencapai 1.293.157 orang.

Lilis menjelaskan, saat ini warga yang sudah terekam e-KTP sebanyak 1.040.753 orang. Dengan demikian, masih ada sisa target 258.757 orang. ‘’Namun, data tersebut terus berubah setiap saat karena kami terus mobile ke lapangan,’’ tutur Lilis.

Untuk memenuhi seluruh target, kata Lilis, pihaknya terus melakukan pelayanan keliling ke kecamatan-kecamatan maupun desa-desa. Dengan cara jemput bola tersebut, maka diharapkan target akan segera terpenuhi. Namun, Lilis mengakui ada sejumlah kendala untuk memenuhi seluruh target. Pasalnya, banyak warga yang sedang berada di luar negeri, telah meninggal dunia tapi belum dilaporkan, serta pindah tapi tidak melaporkan.

Selain itu, tambah Lilis, kendala utama dalam perekaman e-KTP sebenarnya terletak pada peralatan. Dia menyatakan, selama ini jika ada peralatan yang rusak, maka harus dibawa ke Jakartauntuk memperbaikinya. ‘’Tapi sekarang kendala itu mulai bisa diatasi, dengan adanya tenaga yang dikirim langsung dari Jakarta,’’ ujar Lilis.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement