Selasa 02 Apr 2013 10:31 WIB

Gedung Dekat Kantor Wali Kota Jakbar Terbakar

Rep: Ilhami Rizqi Ashya / Red: A.Syalaby Ichsan
Kebakaran  (ilustrasi)
Foto: Antara/M Agung Rajasa
Kebakaran (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, KEMBANGAN -- Sebuah gedung kosong yang tengah dibangun terbakar pada Selasa (2/4) pagi. Gedung yang letaknya berdekatan dengan kantor walikota Jakarta Barat itu, dilaporkan terbakar pada pukul 07.30 pagi.

 

Kepala Seksi Penanggulangan Bencana Sudin Pemadam Kebakaran Jakarta Barat Supriatin mengatakan, api muncul akibat genset meledak.

"Genset meledak terus nyamber ke sekelilingnya," jelasnya. Karena gedung masih dalam proses pembangunan, banyak bahan-bahan seperti kayu dan bahan bakar yang cepat terbakar.

Jumlah pemadam kebakaran yang diterjunkan sebanyak 21 unit. Api berhasil dipadamkan tak lama setelah petugas damkar datang. Kebakaran ini sempat membuat arus lalu lintas di sekitar Kembangan macet, namun telah kembali normal setelah petugas kepolisian ikut membantu mengatur lalu lintas.

Karena gedung tersebut masih dalam proses pembangunan, tak ada korban dalam peristiwa kebakaran itu. "Masih belum tahu gedung apa, sedang dipanggil pemiliknya," kata Supriatin. Gedung tersebut letaknya berdekatan dengan gerai Mc.Donald Kembangan yang baru dibuka akhir Februari lalu.

 

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement