Jumat 22 Mar 2013 21:58 WIB

KPK: Operasi Bandung Masih Dikembangkan

Rep: Bilal Ramadhan/ Red: A.Syalaby Ichsan
Wakil Ketua KPK, Bambang Widjojanto (kiri).
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Wakil Ketua KPK, Bambang Widjojanto (kiri).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Wakil Ketua KPK, Bambang Widjojanto mengatakan tim masih melakukan pengembangan terhadap operasi tangkap tangan (OTT) di Bandung.

Hingga saat ini, KPK sudah menangkap  lima orang. Selanjutnya, KPK dan MA akan terus berkomunikasi untuk menukar informasi terkait adanya hakim-hakim 'nakal' dalam persidangan.

"Informasi awal dari kejadian ini yang sebagiannya diberikan MA dan sebagian lainnya dari masyarakat dan kemudian mendalami sendiri informasi itu. Kasus ini masih dalam pengembangan," tegasnya.

Sebelumnya KPK menangkap hakim Setyabudi dan Asep di PN Bandung, Jumat (22/3) pukul 14.15 WIB. Asep tiba di gedung KPK pada pukul 17.50 WIB dan hakim Setyabudi tiba pukul 17.55 WIB.

Hakim Setyabudi terlihat memakai baju kemeja merah gelap. Ia digelandang seorang tim dari KPK dari halaman parkir menuju pintu masuk Gedung KPK. Hakim Setyabudi juga terlihat diborgol tangannya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement